Libur Lebaran Tahun 2022 H+4 Wisatawan Padati Kota Touris Parapat, Fikri Damanik Harapkan Jadi Titik Balik Bangkitnya Pariwisata

    Libur Lebaran Tahun 2022 H+4 Wisatawan Padati Kota Touris Parapat, Fikri Damanik Harapkan Jadi Titik Balik Bangkitnya Pariwisata
    Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Simalungun Muhammad Fikri Fanani Damanik, S.IP, M.Si

    SIMALUNGUN - Hari ke empat Libur Lebaran 1443 Hijiriah Tahun 2022, ribuan wisatawan memadati sejumlah objek wisata di Kabupaten Simalungun termasuk Objek wisata yang ada di Kota Touris Parapat, Kecamatan Girsang Sipangan Bolon, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara, Kamis ( 05/05/2022 )

    Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten SimalungunMuhammad Fikri Fanani Damanik, S.IP, M.Si, menyampaikan, bahwa objek wisata di Tano Habonaron Do Bona selama libur Lebaran Tahun 2022 ini dibanjiran pelancong dari berbagai Daerah, " Ujar Muhammad Fikri Fanani Damanik

    Fikri Damanik juga menyampaikan, Kunjungan wisatawan ke Kabupaten Simalungun di libur Idul Fitri 1443 Hijiriah Tahun 2022 ini meningkat tajam dibandingkan dengan libur Tahun Baru "Hal itu bisa terlihat dari padatnya Kendaraan di Kota Touris Parapat

    "Selain padatnya volume kendaraan menuju Kota Touris Parapat dan Tigaras, Tingkat Hunian Hotel di sejumlah lokasi juga mencapai 100 persen selama libur panjang lebaran ini, " Terang Fikri Fanani Damanik, S.IP, M.Si, melalui sambungan selulernya, Kamis ( 05/05/2022 )

    Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten SimalungunMuhammad Fikri Fanani Damanik, juga menyebutSelama libur lebaran ini, kunjungan wisatawan ke tempat wisata di Kabupaten Simalungun nyaris menembus angka satu juta orang dan satu juta kendaraan roda empat dan roda dua,

    "Tingginya minat wisatawan ke Kawasan Danau Toba Khususnya ke Tano Habonaron Do Bona inimudah-mudahan menjadi titik balik bangkitnya Pariwisata Kawasan Destinasi Pariwisata Danau Toba pasca pendemi melanda Dunia pariwisata, " Ujar Muhammad Fikri Fanani Damanik, S.IP, M.Si,

    Sementara Kasat Lantas Polres Simalungun, AKP Hendrik Fernandes Aritonang melalui sambungan seluler mengatakan, Untuk mengurai Kepadatan kendaraan di Kota Touris Parapat, Kepolisian Resort Simalungun memberlakukan rekayasa arus lalu lintas, " Ujar AKP Hendrik Fernandes Aritonang, ( Karmel )

    Simalungun
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Operasi Ketupat Toba 2022, Ini Dilakukan...

    Artikel Berikutnya

    Jajaran Polres Simalungun Laksanakan Operasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kunker Pangkogabwilhan I Ke Tanjung Balai Karimun, Tinjau Pilkada Serentak di Wilayah Perbatasan
    Bakamla RI Sambut Kapal PCG BRP Gabriela di Dermaga Bitung

    Ikuti Kami